VCO sebagai Produk Inovatif dalam Meningkatkan Ekonomi Masyarakat Daerah Penghasil Kelapa

Authors

  • Wachidah Nur Latifah UIN Sunan Kalijaga
  • Siti Nur Ngaeni UIN Sunan Kalijaga
  • Mohammad Damzun Zaeroni UIN Sunan Kalijaga
  • Rillo Pambudi UIN Sunan Kalijaga
  • Fatimatul Zahro UIN Sunan Kalijaga
  • Nanda Ulfa Lutfiana UIN Sunan Kalijaga
  • Maiga Surya N. UIN Sunan Kalijaga
  • Devi Irmayani UIN Sunan Kalijaga
  • Mohammad Faisal UIN Sunan Kalijaga
  • Miftakhul Khoir UIN Sunan Kalijaga

Keywords:

kelapa, kesehatan, produk inovatif, vco

Abstract

VCO atau Virgin Coconut Oil merupakan salah satu produk inovatif hasil olahan kelapa. Pemanfaatan kelapa menjadi VCO ini
bertujuan untuk menambah nilai jual kelapa, memberikan pengetahuan tentang manfaat VCO dan cara pembuatannya kepada masyarakat
Desa Hargowilis, serta sebagai upaya membantu meningkatkan ekonomi masyarakat Hargowilis. VCO dikenal sebagai minyak yang baik
bagi kesehatan tubuh karena memiliki manfaat seperti sebagai antijamur, antibakteri, dan antioksidan. Kelapa yang dimanfaatkan sebagai
bahan baku VCO adalah kelapa tua yang sudah tumbuh tunas berukuran kecil. Metode yang digunakan dalam pembuatan VCO ini adalah
metode pengendapan karena dinilai sebagai metode paling sederhana dan tidak membutuhkan biaya yang mahal. Materi yang
disampaikan dalam sosialisasi VCO ini terdiri dari materi pembuatan VCO, materi pengemasan produk VCO, dan materi pemasaran VCO
secara koperasi dan secara online. Sosialisasi dilakukan secara bertahap yaitu pada tingkat desa dan dusun. Pada tingkat desa, sosialisasi
bertempat di Balai Desa Hargowilis sedangkan pada tingkat dusun berlangsung di Dusun Clapar 2 yang berlokasi di kediaman Bapak
Saridi selaku kepala dusun Clapar 2.

Downloads

Published

2019-04-30

How to Cite

Latifah, W. N. ., Ngaeni, S. N. ., Zaeroni, M. D. ., Pambudi, R. ., Zahro, F. ., Lutfiana, N. U. ., N., M. S. ., Irmayani, D., Faisal, M. ., & Khoir, M. . (2019). VCO sebagai Produk Inovatif dalam Meningkatkan Ekonomi Masyarakat Daerah Penghasil Kelapa. Prosiding Konferensi Pengabdian Masyarakat, 1(1), 421–424. Retrieved from http://sunankalijaga.org/prosiding/index.php/abdimas/article/view/333

Issue

Section

Articles